Manor Racing akhirnya memperlihatkan mobil balap yang akan dikendarai Pascal Wehrlein dan rekan setimnya asal Indonesia, Rio Haryanto.
Sebelumnya, mereka menutup rapat-rapat detil apapun mengenai mobil ini. Nah, apa sajakah fakta unik di balik jet darat yang akan dikendarai Rio ini? Berikut ulasanya
1. Mesin Mutakhir dari Mercedes
MRT05, nama mobil yang Rio kendarai, digadang-gadang akan menampilkan performa prima. Direktur Teknis Manor, John McQuilliam, mengatakan bahwa MRT05 benar-benar berbeda dengan pendahulunya. MRT05 adalah paket paling mutakhir, paling ambisius, dan paling agresif yang pernah dibangun oleh Manor. Apa sebab?
Dikutip Crash, rahasia sesumbar John McQuilliam terletak pada kerjasama Manor dengan dua pabrikan yang terbilang berpengalaman dalam dunia balap F1. Kedua pabrikan itu tak lain adalah Mercedes dan Williams. Keduanya adalah pabrikan asal Negeri Ratu Elizabeth.
Mercedes punya andil dalam suplai tenaga melalui mesinnya yang terbilang mutakhir. Dari mesin Mercedes pulalah, Lewis Hamilton melesat dan memperoleh satu demi satu podiumnya hingga menjadi pembalap paling berbahaya di level F1 seperti sekarang ini.
2. Warna MRT05 Mirip Metromini?
Manor adalah yang terakhir mengeluarkan MRT05, setelah semua pabrikan mengeluarkan mobilnya dari garasi pada hari pertama ujicoba di sirkuit Catalunya. Saat ditampilkan, MRT05 tampil dengan perpaduan warna jingga dan biru yang dipisah oleh garis putih. Di bagian belakangnya, warna hitam terlihat dominan.
Gara-gara penggunaan warna ini, MRT05 sempat menuai kesan tersendiri di Indonesia. Seorang pengguna Path adalah salah satu dari sekian banyak orang yang mengenali kesamaan pada perpaduan warna dan penempatannya dengan Metromini, merek transportasi darat yang juga dikenal doyan ngebut.
3. Hidung MRT05 yang Bermasalah
Ujicoba mobil di sirkuit Catalunya memakan waktu selama empat hari. Dalam kurun waktu tersebut, masing-masing tim memiliki kebijakan untuk para pembalapnya. Ada tim yang menjadwalkan ujicoba mobil dengan kedua pembalapnya secara bergantian setiap hari. Ada pula tim yang menghabiskan dua hari pertama untuk satu pembalap sementara dua hari terakhir untuk pembalap keduanya.
Untuk hari pertama, Manor menurunkan Pascal Wehrlein. Pembalap asal Jerman ini direncanakan melakukan ujicoba pada tanggal 22 dan 23 Februari 2016. Seperti dilaporkan Crash, sempat terjadi masalah pada hidung mobil MRT05 hingga membuat Pascal Wehrlein harus menunda kesempatannya memacu mobil di atas lintasan.
4. Tempel Ayat al Quran Lagi, Rio?
Sejak beradu kecepatan dalam jenjang GP2, Rio Haryanto diketahui memiliki kebiasaan unik. Kebiasaan yang tentunya berbeda dengan pembalap kebanyakan itu adalah menempelkan ayat-ayat al Quran pada mobilnya.
Apa tujuan dari penempelan ayat al Quran itu? Apakah digunakan sebagai jimat? Pada MRT05, akankah Rio melakukan hal serupa?
"Insya Allah kebiasaan itu tak akan hilang. Saya pastinya bakal menempel ayat-ayat dalam Alquran di mobil. Ini membuat saya lebih tenang dan bisa lebih dekat dengan Allah, bukan sebagai jimat," kata Rio, dikutip Viva.
Kebiasaan unik Rio ini memang menarik banyak perhatian orang. Tak hanya di Indonesia, muslim di Negeri Jiran juga terkesan dengan kebiasaan ini.
Dalam sebuah postdi facebook, seorang warga negara Malaysia menulis,”Rio Haryanto, 22 pelumba hebat Grand Prix 3 (GP3) dari Indonesia menampal surah Al-Baqarah ayat 255 dikereta lumbanya. Beliau akan membaca dan berdoa setiap kali perlumbaan bermula.”
5. Turut Dikembangkan oleh Rio Haryanto
Kerjasama Manor dan Rio Haryanto bukan baru saja berlangsung. Keduanya telah menjalin kerjasama sejak tahun 2010. Saat itu, Rio yang masih membalap untuk tim junior Manor pada level GP 3 bahkan didaulat untuk menjajal mobil Manor yang akan dipacu pada sirkuit F1. Bagaimana bisa?
Sebagai pembalap yang memiliki peringkat tertinggi di antara para pembalap Manor lainnya (Rio menempati peringkat kelima klasemen GP 3 kala itu), Rio diberikan kesempatan untuk menjadi pembalap ujicoba (test driver) untuk mobil Manor yang kala itu masih bernama Marussia Virgin Racing.
Saat itu, Rio menemukan masalah pada gearbox mobil yang dikendarainya di Abu Dhabi. Temuan ini tentu menjadi salah satu andil Rio dalam sejarah pengembangan mobil Manor secara keseluruhan.
Sebelumnya, mereka menutup rapat-rapat detil apapun mengenai mobil ini. Nah, apa sajakah fakta unik di balik jet darat yang akan dikendarai Rio ini? Berikut ulasanya
1. Mesin Mutakhir dari Mercedes
MRT05, nama mobil yang Rio kendarai, digadang-gadang akan menampilkan performa prima. Direktur Teknis Manor, John McQuilliam, mengatakan bahwa MRT05 benar-benar berbeda dengan pendahulunya. MRT05 adalah paket paling mutakhir, paling ambisius, dan paling agresif yang pernah dibangun oleh Manor. Apa sebab?
Dikutip Crash, rahasia sesumbar John McQuilliam terletak pada kerjasama Manor dengan dua pabrikan yang terbilang berpengalaman dalam dunia balap F1. Kedua pabrikan itu tak lain adalah Mercedes dan Williams. Keduanya adalah pabrikan asal Negeri Ratu Elizabeth.
Mercedes punya andil dalam suplai tenaga melalui mesinnya yang terbilang mutakhir. Dari mesin Mercedes pulalah, Lewis Hamilton melesat dan memperoleh satu demi satu podiumnya hingga menjadi pembalap paling berbahaya di level F1 seperti sekarang ini.
2. Warna MRT05 Mirip Metromini?
Manor adalah yang terakhir mengeluarkan MRT05, setelah semua pabrikan mengeluarkan mobilnya dari garasi pada hari pertama ujicoba di sirkuit Catalunya. Saat ditampilkan, MRT05 tampil dengan perpaduan warna jingga dan biru yang dipisah oleh garis putih. Di bagian belakangnya, warna hitam terlihat dominan.
Gara-gara penggunaan warna ini, MRT05 sempat menuai kesan tersendiri di Indonesia. Seorang pengguna Path adalah salah satu dari sekian banyak orang yang mengenali kesamaan pada perpaduan warna dan penempatannya dengan Metromini, merek transportasi darat yang juga dikenal doyan ngebut.
3. Hidung MRT05 yang Bermasalah
Ujicoba mobil di sirkuit Catalunya memakan waktu selama empat hari. Dalam kurun waktu tersebut, masing-masing tim memiliki kebijakan untuk para pembalapnya. Ada tim yang menjadwalkan ujicoba mobil dengan kedua pembalapnya secara bergantian setiap hari. Ada pula tim yang menghabiskan dua hari pertama untuk satu pembalap sementara dua hari terakhir untuk pembalap keduanya.
Untuk hari pertama, Manor menurunkan Pascal Wehrlein. Pembalap asal Jerman ini direncanakan melakukan ujicoba pada tanggal 22 dan 23 Februari 2016. Seperti dilaporkan Crash, sempat terjadi masalah pada hidung mobil MRT05 hingga membuat Pascal Wehrlein harus menunda kesempatannya memacu mobil di atas lintasan.
4. Tempel Ayat al Quran Lagi, Rio?
Sejak beradu kecepatan dalam jenjang GP2, Rio Haryanto diketahui memiliki kebiasaan unik. Kebiasaan yang tentunya berbeda dengan pembalap kebanyakan itu adalah menempelkan ayat-ayat al Quran pada mobilnya.
Apa tujuan dari penempelan ayat al Quran itu? Apakah digunakan sebagai jimat? Pada MRT05, akankah Rio melakukan hal serupa?
"Insya Allah kebiasaan itu tak akan hilang. Saya pastinya bakal menempel ayat-ayat dalam Alquran di mobil. Ini membuat saya lebih tenang dan bisa lebih dekat dengan Allah, bukan sebagai jimat," kata Rio, dikutip Viva.
Kebiasaan unik Rio ini memang menarik banyak perhatian orang. Tak hanya di Indonesia, muslim di Negeri Jiran juga terkesan dengan kebiasaan ini.
Dalam sebuah postdi facebook, seorang warga negara Malaysia menulis,”Rio Haryanto, 22 pelumba hebat Grand Prix 3 (GP3) dari Indonesia menampal surah Al-Baqarah ayat 255 dikereta lumbanya. Beliau akan membaca dan berdoa setiap kali perlumbaan bermula.”
5. Turut Dikembangkan oleh Rio Haryanto
Kerjasama Manor dan Rio Haryanto bukan baru saja berlangsung. Keduanya telah menjalin kerjasama sejak tahun 2010. Saat itu, Rio yang masih membalap untuk tim junior Manor pada level GP 3 bahkan didaulat untuk menjajal mobil Manor yang akan dipacu pada sirkuit F1. Bagaimana bisa?
Sebagai pembalap yang memiliki peringkat tertinggi di antara para pembalap Manor lainnya (Rio menempati peringkat kelima klasemen GP 3 kala itu), Rio diberikan kesempatan untuk menjadi pembalap ujicoba (test driver) untuk mobil Manor yang kala itu masih bernama Marussia Virgin Racing.
Saat itu, Rio menemukan masalah pada gearbox mobil yang dikendarainya di Abu Dhabi. Temuan ini tentu menjadi salah satu andil Rio dalam sejarah pengembangan mobil Manor secara keseluruhan.